Siapkan Pengamanan Pemilu 2024, Karo Ops Polda Kalteng Kunker ke Polres Katingan

    Siapkan Pengamanan Pemilu 2024, Karo Ops Polda Kalteng Kunker ke Polres Katingan

    KATINGAN - Bertempat di Aula Bhayangkara Mapolres Katingan, Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Kalteng Kombes Pol Tory Kristianto, S.I.K., menyampaikan arahan kepada seluruh personel Polres setempat, Rabu (10/5/2023) pagi.

    Arahan pada saat kunjungan kerja (Kunker) tersebut dalam rangka orientasi dan kesiapan dalam menghadapi Pemilu 2024.

    Kedatangan Karo Ops Polda Kalteng disambut langsung oleh Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu Widyana., S.H., S.I.K., M.H bersana Wakapolres dan pejabat utama Polres.

    Kabidhumas Polda Kalteng AKBP Erlan Munaji, S.I.K., M.Si mengungkapkan bahwa pada kesempatan tersebut Karo Ops berpesan agar seluruh personel Polres Katingan mulai dari sekarang menyiapkan diri untuk melaksanakan pengamanan tahapan Pemilu 2024.

    "Setiap tahapan Pemilu wajib dilakukan pengamanan oleh Polri agar tidak ada hambatan dan gangguan dalam pelaksanaannya, " jelasnya.

    Karo Ops juga menekankan agar tetap waspada terhadap kebakaran hutan dan lahan sesuai dengan perkiraan BMKG di pertengahan tahun 2023  terjadi musim kemarau.

    “Polres Katingan diharapkan selalu waspada terhadap kemunkinan kebakaran hutan dan lahan, " pungkasnya.(*)

    katingan
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Laka Air, Ditpolairud Polda Kalteng...

    Artikel Berikutnya

    Personel Ditpolairud, Ajak Pemuda Desa Pesisir...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Passing In dan Passing Out Pangkoopsud II

    Tags